RSS Feed

Berita Pertanian : Panen Jagung Kuning dengan Pupuk Kulit Mete

Posted by Flora Sawita Labels: , , ,

Raha, Sultra. Petani di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra), melakukan panen perdana jagung kuning dengan uji coba menggunakan pupuk kulit mete. Bupati Muna, LM Baharuddin, di Muna, Minggu (21/8) mengatakan, menyambut gembira hasil penen petani di Desa Warambe, Kecamatan Parigi atau sekitar 75 kilometer arah selatan dari Kabupaten Muna.



"Hasil panen jagung petani ini, sebagai rangkaian atau jejak dari petani di Gorontalo. Makanya dengan hasil panen ini, diharapkan dapat memicu produksi jagung petani di masa mendatang," katanya.



Ia mengatakan, uji coba lahan seluas empat hektare itu menghasilkan jagung rata-rata 5,6 ton jagung basah per hektare, padahal biasanya petani setempat hanya mampu menghasilkan 1-1,5 ton per hektare.



Kepala BPTP Sultra, Dr Ir Muh Taufik Natule, dalam keterangan terpisah mengatakan, penggunaan limbah kulit mete sebagai pupuk organik, merupakan pertamakali dilakukan di Sultra yang uji cobanya dilakukan di Muna. "Hasilnya, cukup menggembirakan. Di mana satu hektare bisa memproduksi 5,6 ton jagung," katanya.



Ia menyebutkan, untuk uji coba pupuk dari kulit mete itu, pengembangannya baru difokuskan di Kabupaten Muna, sebab selain tanahnya memang dianggap cocok juga limbah mete cukup banyak di daerah itu.



Selain itu, untuk meningkatkan produksi jagung, kata Taufik, pihaknya juga menggunakan varietas unggul. Di Kecamatan Parigi, varietas yang dikembangkan adalam Bima 3. Keunggulan dari varietas Bima 3, masa panennya 100 hari, kemudian batang dan daunnya masih hijau tapi sudah bisa dipanen dan untuk batang dan daunnya bisa juga digunakan untuk makanan ternak.



Keunggulan lain varietas Bima 3, selain tanaman jagung setelah dipanen bisa dijadikan makanan ternak, juga toleran dengan kondisi panas dan keasaman tanah. Bupati Muna, LM Baharuddin mengatakan, di Kabupaten Muna banyak potensi unggulan, namun untuk pengembangannya hanya fokus pada beberapa unggulan, salah satunya adalah jagung.

0 comments:

Posting Komentar

Label

2011 News Africa AGRIBISNIS Agriculture Business Agriculture Land APINDO Argentina Australia Bangladesh benih bermutu benih kakao benih kelapa benih palsu benih sawit benih sawit unggul Berita Berita Detikcom Berita Info Jambi Berita Kompas Berita Padang Ekspres Berita Riau Pos Berita riau terkini Berita Riau Today Berita Tempo bibit sawit unggul Biodiesel biofuel biogas budidaya sawit Bursa Malaysia Cattle and Livestock China Cocoa Company Profile Corn corporation Cotton CPO Tender Summary Crude Palm Oil (CPO) and Palm Kernel Oil (PKO) Dairy Dairy Products Edible Oil Euorope European Union (EU) FDA and USDA Fertilizer Flood Food Inflation Food Security Fruit Futures Futures Cocoa and Coffee Futures Edible Oil Futures Soybeans Futures Wheat Grain HUKUM India Indonesia Info Sawit Investasi Invitation Jarak pagar Kakao Kapas Karet Kebun Sawit BUMN Kebun Sawit Swasta Kelapa sawit Kopi Law Lowongan Kerja Malaysia Meat MPOB News Nilam Oil Palm Oil Palm - Elaeis guineensis Pakistan palm oil Palm Oil News Panduan Pabrik Kelapa Sawit pembelian benih sawit Penawaran menarik PENGUPAHAN perburuhan PERDA pertanian Pesticide and Herbicide Poultry REGULASI Rice RSPO SAWIT Serba-serbi South America soybean Tebu Technical Comment (CBOT Soyoil) Technical Comment (DJI) Technical Comment (FCPO) Technical Comment (FKLI) Technical Comment (KLSE) Technical Comment (NYMEX Crude) Technical Comment (SSE) Technical Comment (USD/MYR) Teknik Kimia Thailand Trader's Event Trader's highlight Ukraine umum USA Usaha benih varietas unggul Vietnam Wheat