RSS Feed

Berita Pertanian : Kemarau Mudahkan Petani Kluet Timur Panen Padi

Posted by Flora Sawita Labels: , , , , , ,

Tapaktuan. Musim kemarau yang sedang berlangsung lebih dari sebulan terakhir, tidak selamanya memberikan dampak buruk bagi sebagian warga di Aceh Selatan, seperti warga di Kecamatan Kluet Timur yang sedang memanen padi musim tanam tahun ini. Pasalnya, dengan suasana tanpa hujan, para petani di udik Kluet Timur itu, dengan mudah melakukan panen padi.

"Walaupun sumur penduduk di sini mulai berkurang airnya, tetapi masih bisa untuk memenuhi kebutuhan dan dengan tofografi alamnya penduduk mempunyai akses untuk mengambil air di sungai sebagaimana lazimnya," kata Anwar (56) warga Kluet Timur kepada Analia di Tapaktuan, Senin (20/6).

Begitupun, dia mengakui, selama musim kemarau terakhir ini, suhu udara juga meningkat panas dan diperkirakan mencapai 34 derajat celsius dan mengakibatkan belahan daerah lainnya di Aceh Selatan mengalami kekeringan.

Hal itu menjadi fenomena alam, di mana satu wilayah memerlukan musim dan wilayah lain juga menghindari musim tertentu. "Itulah kehidupan. Tetapi bagi petani di Kluet Timur kemarau saat ini memudahkan mereka panen padi, karena jika musim hujan panen akan terjadi pembusukan gabah," kata tokoh masyarakat di Lawesawah.

Trumon Timur Kekeringan

Sementara itu, dua wilayah kecamatan di Aceh Selatan dan beberapa lokasi di kecamatan lain seperti Kluet Utara dan Kluet Selatan, musim kemarau yang telah berlangsung dalam beberapa bulan terakhir telah menimbulkan dampak buruk bagi petani, di mana sebagian mereka sedang membutuhkan air untuk bercocok tanam dan keperluan sehari-hari.

Camat Trumon Timur H. Lahmuddin, S. Sos kepada Analisa di Tapaktuan, Senin, mengakui, bahwa warganya mulai mengeluhkan soal ketersediaan air di sumur-sumur yang selama ini menjadi andalan mereka untuk memenuhi keperluan sehar-hari.

Bahkan, menurut camat, sebagian warga terpaksa mandi dan mencuci dengan air sungai yang keruh dan sudah terkontaminasi limbah rumah tangga. "Sebagian warga juga harus membeli air bersih isi ulang untuk minum dan memasak dan lainnya," kata Lahmuddin.

Sejumlah desa di kecamatan yang berbatasan dengan Pemko Subulusaalam itu, selama ini mengandalkan air sumur yang ditimba dari kedalaman 4-5 meter. Daerah ini dikenal dengan dataran rawa dan air payau sehingga sangat riskan terjadinya kekeringan.

Menurutnya, kehadiran sarana air bersih sangat didambakan warga setempat. Namun pembangunan sarana air bersih tersebut yang menelan dana Rp5,7 miliar bersumber dari APBN 2011, baru akan dinikmati warga pada tahun 2012. "Pembangunan fasilitas air bersih itu hendaknya jangan sia-sia sehingga dapat memenuhi kebutuhan air di kawasan itu," katanya.

0 comments:

Posting Komentar

Label

2011 News Africa AGRIBISNIS Agriculture Business Agriculture Land APINDO Argentina Australia Bangladesh benih bermutu benih kakao benih kelapa benih palsu benih sawit benih sawit unggul Berita Berita Detikcom Berita Info Jambi Berita Kompas Berita Padang Ekspres Berita Riau Pos Berita riau terkini Berita Riau Today Berita Tempo bibit sawit unggul Biodiesel biofuel biogas budidaya sawit Bursa Malaysia Cattle and Livestock China Cocoa Company Profile Corn corporation Cotton CPO Tender Summary Crude Palm Oil (CPO) and Palm Kernel Oil (PKO) Dairy Dairy Products Edible Oil Euorope European Union (EU) FDA and USDA Fertilizer Flood Food Inflation Food Security Fruit Futures Futures Cocoa and Coffee Futures Edible Oil Futures Soybeans Futures Wheat Grain HUKUM India Indonesia Info Sawit Investasi Invitation Jarak pagar Kakao Kapas Karet Kebun Sawit BUMN Kebun Sawit Swasta Kelapa sawit Kopi Law Lowongan Kerja Malaysia Meat MPOB News Nilam Oil Palm Oil Palm - Elaeis guineensis Pakistan palm oil Palm Oil News Panduan Pabrik Kelapa Sawit pembelian benih sawit Penawaran menarik PENGUPAHAN perburuhan PERDA pertanian Pesticide and Herbicide Poultry REGULASI Rice RSPO SAWIT Serba-serbi South America soybean Tebu Technical Comment (CBOT Soyoil) Technical Comment (DJI) Technical Comment (FCPO) Technical Comment (FKLI) Technical Comment (KLSE) Technical Comment (NYMEX Crude) Technical Comment (SSE) Technical Comment (USD/MYR) Teknik Kimia Thailand Trader's Event Trader's highlight Ukraine umum USA Usaha benih varietas unggul Vietnam Wheat