RSS Feed

Apolin_Chairman : Kris Hadisoebroto

Posted by Flora Sawita


……………………………………………….….2005
Sepanjang tahun 2005 dapat dikatakan “tenang” dan akan segera kita lalui hampir tanpa gejolak yang berarti, industri oleochemical patut bersyukur karena tahun ini harga bahan baku relative stabil pada posisi bawah, bahkan tingginya nilai tukar US Dollar selama kepemimpinan Menko Perekonomian Aburizal sedikit memberikan hiburan dari tidak jelasnya batasan-batasan jasa kepelabuhanan sehingga THC, CHC serta Dokumen BL yang seharusnya turun tetapi para agen kapal serta shipper justru akal-akalan mengkompensasikan turunnya THC dll dengan biaya-biaya lain sehingga akhirnya hampir square-one lagi alias sami mawon.

Produsen fatty acid pun masih sangat bersyukur karena kekawatiran akan adanya “perang harga” pada tahun 2005 dengan masuknya dua produsen fatty acid di China ke pasaran domestic mereka ternyata juga tidak terjadi.

Beberapa isu-isu lingkungan dan penanganan limbah masih memerlukan tidak lanjut khususnya anggota-anggota yang berada di beberapa lokasi di Sumatra Utara, mereka masih butuh advokasi agar dapat menyelesaikan kesalah pahaman dengan otoritas daerah dengan win – win.

2006 ………………………………………………..

Industri oleochemical tahun ini memang menggeliat dan tumbuh dan kita akan segera melihat pada tahun 2006 paling tidak ada satu pemain baru Domba Mas serta perluasan Ecogreen yang keduanya akan di commission pada pertengahan tahun depan tersebut, paling tidak akan ada tambahan kapasitas produksi fatty acid sebesar 10% sedangkan fatty alcohol sekitar 30%.

Menteri Perindustrian yang baru saja dilantik Fahmi Idris-pun langsung menunjuk oleochemical sebagai salah satu industri andalan yang akan beliau perhatikan dan ini tentu indikasi positif dari cabinet reshuffle yang diharapkan akan memperbaiki kinerja industri dari sisi regulasi dan fasilitasi terutama tentu saja infrastruktur pelabuhan yang masih minim dan terbatas.

Berita dari China, tahun 2006 bea masuk stearic acid akan menjadi 0%, sebagai pasar potensial stearic acid tentu saja kesempatan tersebut tidak boleh disia-siakan sementara bea masuk bahan baku masih 8 %. Secara umum produk dasar oleochemical kita fatty acid dan fatty alcohol masih menikmati pasar raksasa China selama 2005 dan diharapkan masih akan berlanjut pada tahun 2006 .

Isu lingkungan dan sustainable palm-oil yang dirancang oleh Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) ternyata mulai “menggigit” industri kita yang tadinya tenang-tenang saja, sebab industri kita ini paling tidak dua tahap dari palm oil itu sendiri tapi nyatanya para langganan kita diluar-pun mulai minta agar produk kita pun diproses dari apa yang mereka sebut sebagai sustainable palm oil. Masuk RSPO itu mahal bahkan ada resiko diaudit bila ada indikasi menggunakan bahan baku yang tidak”sustainable”.

Secara umum industri oleochemical Indonesia pada 2006 masih terus tumbuh terutama dari sector energi terbarukan yang diwakili oleh bio-disel dan surfactant sebagai motor industri pembersih atau toiletries detergent.

Kris Hadisoebroto

0 comments:

Posting Komentar

Label

2011 News Africa AGRIBISNIS Agriculture Business Agriculture Land APINDO Argentina Australia Bangladesh benih bermutu benih kakao benih kelapa benih palsu benih sawit benih sawit unggul Berita Berita Detikcom Berita Info Jambi Berita Kompas Berita Padang Ekspres Berita Riau Pos Berita riau terkini Berita Riau Today Berita Tempo bibit sawit unggul Biodiesel biofuel biogas budidaya sawit Bursa Malaysia Cattle and Livestock China Cocoa Company Profile Corn corporation Cotton CPO Tender Summary Crude Palm Oil (CPO) and Palm Kernel Oil (PKO) Dairy Dairy Products Edible Oil Euorope European Union (EU) FDA and USDA Fertilizer Flood Food Inflation Food Security Fruit Futures Futures Cocoa and Coffee Futures Edible Oil Futures Soybeans Futures Wheat Grain HUKUM India Indonesia Info Sawit Investasi Invitation Jarak pagar Kakao Kapas Karet Kebun Sawit BUMN Kebun Sawit Swasta Kelapa sawit Kopi Law Lowongan Kerja Malaysia Meat MPOB News Nilam Oil Palm Oil Palm - Elaeis guineensis Pakistan palm oil Palm Oil News Panduan Pabrik Kelapa Sawit pembelian benih sawit Penawaran menarik PENGUPAHAN perburuhan PERDA pertanian Pesticide and Herbicide Poultry REGULASI Rice RSPO SAWIT Serba-serbi South America soybean Tebu Technical Comment (CBOT Soyoil) Technical Comment (DJI) Technical Comment (FCPO) Technical Comment (FKLI) Technical Comment (KLSE) Technical Comment (NYMEX Crude) Technical Comment (SSE) Technical Comment (USD/MYR) Teknik Kimia Thailand Trader's Event Trader's highlight Ukraine umum USA Usaha benih varietas unggul Vietnam Wheat